Jumat, 27 Februari 2009

Cara nambah traffic

Spamdexing, dari kata spamming dan indexing adalah cara-cara licik yang digunakan untuk menaekkan ranking halaman blog/web di search engine.

Begini nih cara-cara licik tersebut:

- Menyembunyikan text. Caranya:
-- Buatlah keyword/kalimat yang ingin di-index sama search engine sewarna dengan background, dan taroh tulisan ini di antara paragraph, di line yang kosong, diakhir tulisan dst.
-- Kecilin font untuk keyword yang mau kamu jual tersebut sekecil-kecilnya. Taroh ditempat-tempat yang tidak akan menarik perhatian. Misal diakhir post, dibwah gambar, dst
-- Sembunyikan tulisan dengan kode HTML seperti "no frame", attribute ALT atao dibagian "no script"
Dengan cara-cara diatas maka diharapkan blog akan terindex oleh keyword/frase siluman-mu tadi. Menyenangkan bukan saat seseorang mengetikkan keyword "Bambang Susilo Yudhoyono" di Mbah Google, yang muncul di halaman pertama adalah blogmu yang ndak ada satupun post/artikel-nya ada keyword "Bambang Susilo Yudhoyono"

- Keyword stuffing
Saat spider-nya search engine mengindeks blog-mu si spider akan menghitung seberapa banyak kata tertentu muncul. Misal kamu mau mempopulerkan postmu tentang "tips-tips cara mudah masuk surga" dengan kata "pisang". Jaka sembung bawa gala, emang nggak nyambung la, keyword "pisang" dengan postmu yang bercerita tentang tips-tips masuk surga >:P. Tetapi disinilah trick-nya. Bikin aja kalimat-kalimat yang nyerempet-nyerempet "pisang" di post-mu. Buat beberapa keyword "pisang" ini muncul beberapa kali.

- Meta tag stuffing
Walopun cara ini (katanya(tm)) sejak 2005 sudah tidak efektif lagi tapi masih ada juga yang ngelakukan hal ini. Cara konyol ini dilakukan dengan cara memasang keyword yang tidak ada hubungannya dengan isi blog di Meta tags.

- "Gateway" or doorway pages
Kalau pernah liat blog yang isinya cuman keyword-keyword yang mirip-mirip (biasanya parno sih :)) atau kalimat-kalimat yang senada plus link ke blog/web lain yang nggak ada hubungannya dengan keyword-keyword atau phrase/phrase tadi, itulah yang dimaksut dengan doorway pages.

- Scraper sites
Bikin blog, isi dengan konten yang sedang hot di internet. Comot aja konten-nya dari blog-blog yang sedang membahas hal tersebut. Kemudian bikin iklan-iklan yang menarik hati, dan arahkan link dari iklan-iklan tersebut keblogmu.

- Cloaking
Buat script yang bisa mengidentifikasikan pengunjung blogmu. Jika sipengunjung adalah spiderman-nya search engine,
berikan blog yang berbeda untuk di-indeks. Misalnya nih, kamu pengen saat blogmu terindex dengan keyword hal-hal yang berbau seks >:P tapi saat user mengklik keyword-keyword yang berbau seks di halaman-halaman-nya search engine, astaganaga, wtf, :-D yang kebuka malah blog jaim-mu >:P, blog tentang tips cepat menuju surga >:P misalnya *nyengir jahat*

- Link Farm
Nggak jelas maksutnya apa, CMIIW, kategori ini ditujukan untuk suatu group di dunia maya yang saling me-link setiap page lain di groups tersebut. Misal, 10 blog dalam suatu komunitas, jika 10 post dari 10 blog tadi saling melink, akan terciptalah 100 link. Cukup efektif untuk ngadalin search engine, barangkali >:P

- Wiki spam
Pajang link blogmu di setiap wiki yang bisa diedit :-D Buat deskripsi yang ngeres-ngeres, atau keyword/frase yang lagi IN di dunia maya yang ndak ada hubungannya dengan isi/konten blogmu. Jangan lupa mejengin link ke blogmu disana.

- Buying expired domains
Cek tanggal expired dari domain-nya blog-blog ngetop dan langsung beli domain tersebut saat domain tersebut expired.

- Sping
Apakah tebar trackback yang nggak ada hubungannya dengan post yang kita publish termasuk kategori ini ? "No comment ah"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar